Rabu, 13 Agustus 2014

Informasi Unik

Pada saat Pelatihan Aplikasi Teknologi Informasi (PATI), saya mendapatkan berbagai macam informasi. Namun, dari berbagai macam informasi yang saya dapat itu, ada satu informasi yang menurut saya unik.
Ternyata  eh ternyata,,,,
username yang digunakan untuk login webmail UMM dibuat dengan cara
1. menuliskan nama kita(mahasiswa UMM) dengan menggunakan huruf kecil diikuti dengan tanda    ( _ ). Misal: risa_
2. menuliskan angka 4 kemudian menuliskan dua angka setelah angka 10 dan tiga angka terakhir dalam NIM.
Misal:
NIM: 201410060311055 maka 406055.
jadilah username...
Taraaaaaaa,,,,,
risa_406055

Asli Pasuruan (Gempol)

Trio Klepon, Lupis, dan Cenil dari Pasuruan

Kue Klepon

Jadi Berita Mengabarkan – Apakah Anda pernah bepergian melewati kota Pasuruan, khususnya wilayah Gempol? Jika Anda jalan-jalan ke kota Malang atau Surabaya, pasti akan menemukan satu lokasi penjual makanan khas kota Pasuruan yang bernama klepon, lupis dan cenil. Banyak amat namanya ya? Memang demikian adanya. Mungkin dengan pertimbangan pengiritan biaya produksi dan promosi, ketiga jajanan pasar ini pada umumnya dijual oleh pelaku bisnis skala UKM sebagai satu paket. Mereka terkumpul dalam satu lokasi yang disebut sentra UKM Gempol.

Makanan yang paling disukai pembeli adalah klepon. Klepon dibuat dari tepung beras ketan yang dibentuk bulatan kecil dengan isian gula merah. Setelah dibentuk bulat, adonan klepon direbus dalam air mendidih. Klepon disajikan dengan parutan kelapa di atasnya. Sejumlah penjual kreatif menambahkan parutan keju chedar sebagai penarik minat pembeli. Sensasi kenyal adonan bercampur dengan “letusan” gula merah. Kata Pak Bondan: maknyus pemirsa!

Kue Cenil

Sedangkan cenil adalah salah satu jajanan rakyat yang terbuat dari tepung tapioka atau ketela pohon. Adonan cenil dibentuk bulat, bulat memanjang ataupun kotak dengan aneka warna cerah seperti merah, kuning dan hijau muda. Setelah dibentuk, adonan cenil direbus ke dalam air yang mendidih. Penyajian mirip dengan klepon, yaitu diberi taburan kelapa parut di atasnya.

lupis – klanting

Yang ketiga adalah lupis. Warga Surabaya menyebut sebagai klanting. Lupis terbuat dari tepung beras yang dicampur dengan perasan air jeruk nipis, garam dan sedikit gula. Adonan dibentuk memanjang dengan kedua ujung meruncing. Setelah direbus di dalam air yang mendidih sampai matang, adonan lupis disajikan dengan parutan kelapa muda dan disiram saus yang terbuat dari larutan gula kelapa. Ada kalanya penyajian lupis disertai dengan lepet, yaitu makanan sejenis cenil namun terbuat dari bahan tepung ketan dengan kandungan air lebih banyak.

Ketiga makanan ini dikenal sebagai jajanan murah, meriah, bergizi dan mengandung sedikit kolesterol. Cocok untuk menemani acara berkumpul bersama keluarga di sore hari. Bahan yang digunakan relatif mudah didapat dengan proses pembuatan tidak terlalu ribet. Anda bisa mempraktekkan di kala senggang. Selamat mencoba. 

Pend. Matematika

Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) telah mengadakan pengenalan jurusan. Bertepatan dengan acara Pengenalan Studi Mahasiswa Baru Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (Pesmaba FKIP) pada hari Minggu (8/9). Bertempat di lantai 3,5 GKB 1 UMM. Acara dihadiri oleh 179 Mahasiswa Baru Prodi Pendidikan Matematika 2013. 
Kepala Jurusan Pendidikan Matematika Pak Marhan Taufik dalam sambutannya memberikan ucapan Selamat datang dan selamat bergabung dengan Prodi Pendidikan Matematika UMM yang merupakan Prodi yang masuk dalam 5 besar menurut survey yang dirilis QS World University Rankings by Subject 2013 “Semoga tahun ini Pendidikan Matematika yang dalam proses survey Ban-PT mendapatkan akreditasi A,” Ungkapnya. Ada beberapa dosen Pendidikan Matematika yang merupakan lulusan dari kampus Universitas Muhammadiyah Malang. 
Sementara itu dengan bangganya mengatakan bahwa “ Saya sudah melirik jauh-jauh semenjak SMA ingin masuk Prodi Pendidikan UMM karena merupakan jurusan yang telah masuk 5 besar di Indonesia”, Ujar Andika Wahyu A. yang merupakan Mahasiswa baru Pendidikan Matematika UMM 2013 asal Bojonegoro.“Semoga juga Prodi Matematika UMM segera mendapat akreditasi A dan tambah maju serta melahirkan alumni-alumni Pendidikan Matematika yang lebih handal”, ungkap Umu Dzulhikmah yang juga Maba Pendidikan Matematika UMM 2013 asal Malang.
Mahasiswa Baru Pendidikan Matematika UMM 2013 lebih banyak dari pada tahun sebelumnya. Itu merupakan bukti bahwa Prodi Pendidikan Matematika UMM telah banyak yang mengenal dari berbagai sisi. Selain itu, Mahasiswa baru Pendidikan Matematika Rahmawati Alfi N. asal Gresik mengungkapkan bahwa dari acara ini mengetahui beberapa bagian dari Pendidikan Matematika UMM. “Saya telah mengetahui sebagian dosen dari Pendidikan Matematika UMM, saya juga lebih tau jurusan Pendidikan Matematika UMM”.

Sumber: http://hmj-math.umm.ac.id/home.php?c=39102017&lang=id

Perkembangan teknologi

 Sebenarnya Teknologi sudah ada sejak jaman dahulu, yaitu jaman romawi kuno. Perkembangan teknologi berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang. Hingga menciptakan obyek-obyek, teknik yang dapat membantu manusia dalam pengerjaan sesuatu lebih efisien dan cepat. Salah satunya adalah seperti yang ada di Indonesia, yaitu fenomena mobil esemka yang diciptakan beberapa sekolah di Solo. Telah membuat inovasi mobil Nasional untuk Indonesia. Selain itu juga, ada di Sidoarjo yang memproduksi kapal laut untuk kebutuhan melaut.
Dalam bentuk yang paling sederhana, Perkembangan teknologi dihasilkan dari pengembangan cara-cara lama atau penemuan metode baru dalam menyelesaikan tugas-tugas tradisional sepertibercocok tanam, membuat baju, atau membangun rumah.
Ada tiga klasifikasi dasar dari Perkembangan teknologi yaitu:
  • Perkembangan teknologi yang bersifat netral (bahasa Inggris: neutral technological progress). Terjadi bila tingkat pengeluaran (output) lebih tinggi dicapai dengan kuantitas dan kombinasi faktor-faktor pemasukan (input) yang sama.
  • Perkembangan teknologi yang hemat tenaga kerja (bahasa Inggris: labor-saving technological progress). Perkembangan teknologi yang terjadi sejak akhir abad kesembilan belas banyak ditandai oleh meningkatnya secara cepat teknologi yang hemat tenaga kerja dalam memproduksi sesuatu mulai dari kacang-kacangan sampai sepeda hingga jembatan.
  • Perkembangan teknologi yang hemat modal (bahasa Inggris: capital-saving technological progress). Fenomena yang relatif langka. Hal ini terutama disebabkan karena hampir semua riset teknologi dan ilmu pengetahuan di dunia dilakukan di negara-negara maju, yang lebih ditujukan untuk menghemat tenaga kerja, bukan modalnya. Pengalaman di berbagai negara berkembang menunjukan bahwa adanya campur tangan langsung secara berlebihan, terutama berupa peraturan pemerintah yang terlampau ketat, dalam pasar teknologi asing justru menghambat arus teknologi asing ke negara-negara berkembang.
    Perkembangan teknologi memang sangat penting untuk kehidupan manusia jaman sekarang. Karena teknologi adalah salah satu penunjang Perkembangan manusia. Di banyak belahan masyarakat, teknologi telah membantu memperbaiki ekonomi, pangan, komputer, dan masih banyak lagi.
    Di lain pihak suatu kebijaksanaan ‘pintu yang lama sekali terbuka’ terhadap arus teknologi asing, terutama dalam bentuk penanaman modal asing (PMA), justru menghambat kemandirian yang lebih besar dalam proses pengembangan kemampuan teknologi negara berkembang karena ketergantungan yang terlampau besar pada pihak investor asing, karena merekalah yang melakukan segala upaya teknologi yang sulit dan rumit.
    Ini menjadi bukti bahwa memang teknologi sudah menjadi kebutuhan dan merata di setiap sektor kehidupan manusia. Terlebih setelah adanya penemuan komputer dan laptop, yang sekarang hampir semua pekerjaan manusia memiliki hubungan dengan komputer ataupun laptop. Sehingga pantas jika komputer adalah penemuan yang paling mutakhir dan yang paling berpengaruh pada kehidupan manusia.

    Sumber: http://www.artikelbagus.com/2013/09/perkembangan-teknologi.html

  •  


Kampus Putih UMM

UMM, Kampus Swasta Pilihan versi VIVAnews
Selasa, 12 Agustus 2014 | 14:41 WIB | Dibaca: 664

UNIVERSITAS Muhammadiyah Malang (UMM) kembali meraih pengakuan dari pihak luar. Kali ini, UMM menjadi salah satu dari sepuluh kampus swasta pilihan versi VIVAnews. Dalam review yang ditulis oleh wartawan VIVAnews area Malang Dyah Ayu Pitaloka, UMM dipandang tidak hanya berprestasi secara akademik, namun juga memiliki daya tarik tersendiri dalam hal pengelolaan kampus. Misalnya terkait kebijakan kampus ramah lingkungan dan bebas asap dalam program green and clean serta efesiensi energi melalui penyediaan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH).
Berdasarkan informasi kepala kompartemen VIVAnews Arfi Bambani Amri pada situs resmi viva.co.id, penilaian ini didasarkan sejumlah penilaian, antara lain akreditasi dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kemendikbud, 4ICU University Web Rankings and Reviews serta Webomatrics.  
Selain UMM, sembilan kampus pilihan lainnya yaitu Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Universitas Bina Nusantara (Binus), Universitas Gunadarma, Universitas Islam Indonesia (UII), Universitas Katolik (Unika) Atma Jaya Jakarta, Universitas Kristen Petra, Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), dan Universitas Telkom. Menurut Arvi, sepuluh kampus itu tidak diberikat peringkat oleh VIVAnews, tapi hanya diurutkan berdasarkan abjad. 
Prestasi ini sekaligus melengkapi pengakuan UMM secara akademik. Saat ini, kata Nasrullah, UMM menjadi salah satu dari 18 universitas di Indonesia yang meraih akreditasi A, atau salah satu dari lima kampus swasta. Sementara dari segi riset, UMM menjadi salah satu dari 14 universitas yang meraih peringkat tertinggi dalam hal kinerja penelitian, yaitu cluster Mandiri.      Menurut kepala Humas UMM Nasrullah, ini bukan pertama kalinya UMM menjadi kampus pilihan media. Sebelumnya pada 2007, lanjut dia, UMM masuk dalam tujuh besar Perguruan Tinggi (PT) Swasta Terbaik versi Globe Asia Magazine. 
Selain itu, Nasrullah menambahkan, sejak 2008, UMM belum terkalahkan oleh kampus swasta lain di Jawa Timur sebagai peraih Anugerah Kampus Unggulan (AKU) sebanyak tujuh kali secara beruntun. Karenanya, UMM dua kali menggondol AKU Kartika sebagai penghargaan yang diberikan pada kampus yang meraih AKU sebanyak tiga kali berturut-turut.
Menyikapi sejumlah prestasi tersebut, Rektor UMM Dr Muhadjir Effendy MAP menegaskan, prioritas UMM pada kualitas pendidikan tak akan luntur meski telah memperoleh pengakuan dari berbagai pihak. “Tak ada pilihan lain selain berorientasi pada kualitas, sebab masyarakat sudah semakin cerdas memilih perguruan tinggi, bukan karena negeri atau swasta tapi karena kualitasnya,” tandasnya. (han)

Sumber: http://www.umm.ac.id/id/umm-news-4202-umm-kampus-swasta-pilihan-versi-vivanews.html